Tafsir dan Terjemah, Apa Perbedaannya?

SQ Blog - Tafsir dan terjemah memiliki tujuan yang sama untuk memberi penjelasan terhadap ayat-ayat al-Quran. Jika tafsir mencakup penjelasan makna dengan menguraikan lafaznya, merinci maknanya, mengarahkan berbagai masalah yang dikandungnya yang hal itu dibutuhkan dalam memahami al-Quran, maka terjemah pun mencakup hal-hal tersebut.[1]

Hanya saja, tafsir lebih umum daripada terjemah. Perbedaan utamanya dapat dikelompokan menjadi dua,[2] yaitu:
  1. Perbedaan bahasa. Tafsir, bahasanya adalah bukan bahasa lain tetapi tetap bahasa al-Quran. Ini menunjukan bahwa tafsir menggunakan bahasa yang sama, baik teks maupun hasil penafsirannya. Adapun terjemah menggunakan bahasa lain. Dalam penerjemahan, terdapat bahasa sumber dan bahasa sasaran. Sehingga, dalam penerjemahan menggunakan dua bahasa atau lebih.
  2. Pembaca tafsir dapat mencermati susunan al-Quran dan dalalah makna yang ditunjukannya. Jika ia menemukan kesalahan, ia dapat melakukan koreksi terhadapnya. Berbeda ketika menelaah terjemah, ia tidak dapat melakukan koreksi karena tidak mengetahui susunan al-Quran dan dalalahnya. Bahkan mungkin ia menyakini bahwa terjemahan yang dibacanya itu merupakan makna yang benar terhadap al-Quran.
Sehubungan hal di atas, penting kiranya mengutip ucapan Muhammad Ali al-Shabuny bahwa terjemah sesungguhnya bukan terjemah al-Quran, tetapi terjemahan mengenai arti-arti al-Quran atau terjemah tafsir al-Quran.[3] Oleh karenanya tidak boleh menganggap terjemah al-Quran sebagai al-Quran. Sungguhpun demikian, tidak mengurangi rasa hormat kita terhadap terjemah al-Quran karena ia pun bagian dari penjelasan wahyu Ilahi.

ENDNOTE:

[1] Husein al-Zahabi, Al-Tafsir wa al-Mafassirun, hal. 18
[2] Husein al-Zahabi, Al-Tafsir wa al-Mafassirun terj. Nabbani Idris (Jakarta: Kalam Mulia, 2009), hal. 13
[3] Al-Shabuny, Al-Tibyan fi’ Ulum al-Quran terj. Aminuddin (Bandung, Pustaka Setia: 1998), Cet. I, hal. 331

Terjemah, terjemahan, terjemah al-Quran, arti terjemah

Labels:

Posting Komentar

[blogger][facebook]

SQ Blog

{picture#https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEimSap9ccYY8FQp44yNvjVK6lRtOVpD-gpVKKWSk__oyc8ChkbooHIuh52uDXiZGchcOoPlIazgMEjOjQ5r0b-DftM48h8gDub2yWyKzDdH1VSYDrsmbf1qfYgl5hKaEuiAW8WAQeTmErDqcHjIm3C4GJKWRJv52o5uHAW10S2gOWj4o8nMsdahVxSo/s500/sq%20vlog%20official%20logo%20png%20full.png} SQ Blog - Wahana Ilmu dan Amal {facebook#https://web.facebook.com/quranhadisblog} {youtube#https://www.youtube.com/user/Zulhas1}

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.